Rumpi Kuliner Dapur Manda Goes to Kateko Café & Resto
![]() |
Hai teman Sheeeee, our live instagram is back! Selasa 29 September 2020 tim Rumpi Kuliner Dapur Manda berkolaborasi bersama Kateko (Kafe Tengah Kota) hadir menemani teman She dalam live Instagram. Ada food review bareng beberapa food blogger, demo menu bersama barista dan head kitchen Kateko dan bagi-bagi voucher dari Kateko. Salah satu menu yang kami sajikan adalah Laksa Mamak, satu menu spesial dari Kateko yang berikut ini resepnya kami tampilkan untuk teman She. Check it out!
Laksa Mamak by Agus - Head Kitchen Kateko
![]() |
Bahan – bahan untuk pasta laksa (dihaluskan) :
Cabai merah besar
Cabai besar keriting
Laos
Serai
Jahe
Kunyit
Ebi
Dry chili
Bawang putih
Bawang merah
Isian laksa :
Udang / cumi, telur, ayam, crispy tofu, bean sprout, spring onion
Pelengkap :
Sambal belacan, bawang goreng, kerupuk
Cara buat :
Laksa pasta ditumis
Masak kira-kira 2 jam (api kecil)
Campur pasta laksa dengan kaldu ayam lalu tuang santan, daun jeruk, daun kare, kare powder, kecap ikan, bumbu (opsional) dan udang beserta isian lain
Penyajian :
Tahu crispy taruh di atas laksa dan dinikmati dengan sambal belacan, bawang goreng dan kerupuk
Tunggu kolaborasi kami selanjutanya yaaa dan kira-kira bersama siapa? Stay tune di 99,6 FM dan follow sosial media kami. Oiya, berikut kami share juga link live Instagram Selasa 29 Septembernya, siapa tahu ada yang belum nonton, see you!
https://www.instagram.com/p/CFtwERqJunW/
Komentar (0)
LOADING...
Kirim Komentar Anda