Bikin French Toast Yuk! Menu Fussion Antara Sarapan dan Dessert
Satu porsi untuk 5 buah.
Bahan utama :
5 lembar roti tawar tebal tanpa kulit
50 g mentega tawar, untuk mengoles
Bahan pencelup :
2 butir telur
1/4 sdt garam
1/2 sdm gula pasir
100 ml susu cair
100 ml krim kental
Pelengkap :
70 gram mentega
5 sdm madu
Cara membuat :
1. Aduk rata semua bahan pencelup
2. Celupkan roti ke dalam adonan telur
3. Masak di atas wajan datar yang sudah dioles mentega. Setelah adonan telur matang, balik roti. Kembali masak hingga kecokelatan. Angkat.
4. Sajikan bersama mentega dan madu.